Thursday, May 28, 2009

SCORING BOARD

Sudah hampir satu tahun lebih membantu TVRI dan Diknas DIY dalam menyediakan perangkat scoring board untuk acara Kuis Cerdas, dibantu dengan mahasiswa2 ku mengimplentasikan sistem untuk Scoring Board.
Display Scoring Board menggunakan Pemrograman VB, sedangkan untuk Tombol cepat tepat kami gunakan rangkaian digital, pernah juga kami gunakan PLC. Penggunaan PLC lebih ringkas dan simple tinggal program sambungin kabel dan jalan. Ada beberapa tampilan scoring board yang bisa dimainkan, disamping adalah tampilan scoring board dengan model background gelap.

Background Gelap, Tampilan Total Babak
Tambahan menu pada scoring board mengijinkan kita utk mengatur beberapa option yang ada misal : timer per babak, nilai per babak, nilai total, juga ada nilai untuk babak tambahan apabila terjadi nilai sama pada peserta, tanda suara awal babak dan akhir, dan beberapa fitur yang lain yang bisa ditambahkan sesuai dengan aturan perlombaan. Sistem juga dapat digunakan perlombaan-perlombaan yang membutuhkan scoring board (dibidang Olah Raga, banyak sekali), tinggal aturan mainnya bagaimana disepakati, kemudian bisa kita ubah sesuai aturan permainan.

Tampilan dengan background cerah, tampilan babak 1


Nur Budiono, salah satu mahasiswaku yang sering bantu di studio


Saat pertandingan berlangsung

No comments: